Rabu, 12 Januari 2011

Rencana Pembangunan Pasar Induk Padangpanjang Belum Juga Jelas

DPRD BERI LIMIT FEBRUARI 2011

Selasa, 11/01/2011 22:43 WIB
padangmedia.com - PADANGPANJANG - Hingga saat ini, rencana Pemko Padangpanjang menyangkut pembangunan Pasar Induk masih juga belum jelas. Padahal rencana pembangunan itu sudah diprogramkan sejak lama.

Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Kota Padangpanjang Novi Hendri Dt. Bagindo Saidi kepada padangmedia.com saat dihubungi, Selasa (11/1). Menurut Novi, ketua Tim Pembangunan Pasar Padangpanjang Drs. Ali Asmar yang juga sekretaris daerah tersebut, belum pernah memberikan penjelasan perkembangan rencana pembangunan pasar Padangpanjang ini. "Dari informasi terakhir, masih ada kendala dengan masalah gambar. Tapi sejauh mana prosesnya sampai saat ini DPRD belum mengetahuinya," ungkap Novi.

Untuk itu Novi mendesak pemerintah daerah melalui tim Pembangunan Pasar harus menyelesaikan perso’alan ini sampai Februari mendatang. "Entah dengan investor mana pasar ini natinya akan dibanguna atau masih dengan investor lama kita tidak tahu," jelas Novi.

Novi juga mengusulkan jika sampai limit waktu Februari tersebut masih tidak ada juga kejelasan, Novi juga meminta pemko memutuskan hubungan dengan pihak investor dan Pasar cukup diperbaiki saja. Karena selain masalah harga yang juga menjadi perhatian adalah bagaimana semua pedagang kaki lima bisa terfasilitasi.

Ditambahkannya masalah pasar merupakan PR utama pemerintah kota Padangpanjang di tahun 2011 dan ini bahkan sudah ditekankan pada saat Sidang Paripurna Istimewa dalam rangka Hari Jadi Kota (HJK) Kota Padangpanjang pada 1 Desember lalu.(isril)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Lainnya
Widget By:[arsip berita,artikel dan foto]
Semua Arsip Tahun 2011
  • Januari
  • Februari
  • Maret
  • April
  • Mai
  • Juni
  • Juli
  • Agustus
  • September
  • Oktober
  • November
  • Desember
  •