Selasa, 15 Maret 2011

Malam Ini, Kejurnas Tinju Amatir Dimulai

Senin, 14/03/2011 16:29 WIB
padangmedia.com - PADANGPANJANG - Kejuaraan Tinju Nasional (Kejurnas) Amatir akan dimulai malam nanti, Senin (14/3) dengan mempertandingkan 10 kelas. Kejurnas yang bakal berlangsung hingga 19 Maret 2011 tersebut bakal diikuti 78 petinju. Pada malam perdana, 14 petinju akan bertarung di halaman Kompi Markas Secata B Padangpanjang.

Pertandingan awal akan dimulai sekitar pukul 7 malam dan akan dibuka oleh Wakil Gubernur Sumbar Marlis Rahman didampingi Sekjen Pertina Pusat.

Sepuluh kelas pertandingan tinju terdiri dari kelas 46 Kg yang akan mempertemukan Jefri Umar dari Mentawai berhadapan dengan Asmar Pasaribu dari Sumatera Utara. Sedangkan kelas 56Kg di 6 partai, akan berhadapan di partai pertama Boy. R dari Sawahlunto.A melawan Reksa.P dari Pesisir Selatan. Partai kedua Gustra.A dari Kabupaten Limapuluh Kota vs Adi.M dari Aceh Besar. Partai ketiga Syafrudin.N Serge Sumut vs Nirwan.L dari Tapanuli Selatan.

Partai ke empat Pheba.B dari Lampung vs M.Syahrial dari Bukittinggi. Partai ke lima, Bamba.U dari Padang Sidempuan vs M.Hamzah dari Singapura. Partai ke enam, Nanta Alvarizi dari Padangpanjang vs Tahan Barumun dari Palas Sumut.

Sementara, di kelas 60 kg, mempertandingkan dua partai yang akan diikuti Pahrul dari Mentawai vs Dedi.K dari Padang Sidempuan dan di partai kedua Febrizal dari Padang vs M.Sholinin dari Singapura.

Sementara itu, atlet dan official dari Malaysia yang semula berencana akan mengikuti kejuaraan nasional itu dipastikan batal mengikutinya. Dari informasi yang diperoleh padangmedia.com dari humas kegiatan itu, kebatalan tim dari Malaysia karena tidak mendapatkan tiket penerbangan. Sebab, acara itu juga sempat tertunda dari jadwal semula tanggal 21 Februari lalu.(isril)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Lainnya
Widget By:[arsip berita,artikel dan foto]
Semua Arsip Tahun 2011
  • Januari
  • Februari
  • Maret
  • April
  • Mai
  • Juni
  • Juli
  • Agustus
  • September
  • Oktober
  • November
  • Desember
  •