Kamis, 17 Maret 2011

Mifan Daya Tarik Wisata Padang Panjang

Rabu, 16/03/2011 23:08 WIB
padangmedia.com - PADANGPANJANG - Objek wisata Mifan Water Park & Resort Padang Panjang, yang dikelola PT Niagara Fantasy Island telah banyak membawa dampak positif kepada pencitraan pariwisata Kota Padang Panjang. Setidaknya di hari Sabtu dan Minggu, banyak pendatang dari luar daerah yang berlibur ke kota ini untuk bermain di Mifan. Ada yang dari provinsi tetangga seperti Riau dan Jambi.

Pengakuan dari Rohim, (49 th), asal Pekanbaru, yang dijumpai di Padang Panjang, setiap dua bulan sekali, dia datang bersama keluarganya ke Padang Panjang untuk menikmati hawa sejuk. Rohim dan keluarganya memilih menginap di Padang Panjang. Mereka seharian bermain di Mifan, setelah malam tiba mencari jajanan ke Jalan Imam Bonjol, yang banyak menggelar makanan.

Seperti disampaikan Walikota Padangpanjang melalui Kabag Humas Ampera Salim di ruang kerjanya, hal ini bisa terjadi, tentunya berkat usaha keras dari Pemko Padang Panjang untuk meraih investor, seperti PT. Niagara Fantasi Island yang telah mau menenamkan modal begitu banyak di Padang Panjang. Bukanlah mudah menarik investor untuk datang ke suatu daerah.

"Salah satu upaya untuk memudahkan investor mau berinvestasi, tentulah dengan memberikan berbagai kemudahan dalam berurusan administrasi. Malah kalau bisa memberikan dispensasi kepada investor dalam waktu tertentu, untuk tidak memungut kontribusi," kata Ampera Salim.

Menurutnya, PT. Niagara Fantasy Islan, sejak mulai menanamkan modal di Padang Panjang, langsung memberikan kontribusi sesuai perjanjian antara perusahaan ini dengan Pemerintah Kota Padang Panjang, Rp. 50 juta setahun, ditambah kontribusi tidak tetap 5 %. Untuk tahun 2010 total kontsribusi Mifan kepada pemko berjumlah Rp.1,110 juta. Itu semua berasal dari pajak Rp. 710 juta, penerimaan tidak tetap, Rp. 350 juta dan kontribusi tahunan Rp. 50 juta.

Dalam perjanjian kedua belah pihak antara Pemko dan investor Mifan ini , pihak Mifan diberi hak untuk mengembangkan areal pariwisata yang dikelolanya. Salah satu contoh, rumah tabuik yang tadinya hangus terbakar, kemudian dibangun baru oleh pihak Mifan dengan menjadikannya rumah kajang pedati.

Demikian pula lapangan tenis di arena Minangkabau Village dulunya, yang kini berubah jadi areal parkir kendaraan para tamu, oleh pihak Mifan akan dibangunkan kembali lapangan baru, seharga Rp.200 juta, manakala Pemda telah menyediakan tanahnya. "Dalam hal tanah tersebut sedang dalam perencanaan," kata Ampera.

Menurutnya, apa pun yang dilakukan Mifan, hingga kini masih dalam pengawsan Pemerintah Kota Padang Panjang. Untuk disadari bersama oleh masyarakat, bahwa menghadirkan investor untuk menamkan modal jelas tidak mudah. Sementara efek berantai dari investasi ditanam jelas sangat banyak sekali.

"Karena itu Pemko Padang Panjang mengajak semua pihak, untuk bersama membangun kota ini sesuai dengan kapasitas masing-masing," katanya mengakhiri. (isril/**)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Lainnya
Widget By:[arsip berita,artikel dan foto]
Semua Arsip Tahun 2011
  • Januari
  • Februari
  • Maret
  • April
  • Mai
  • Juni
  • Juli
  • Agustus
  • September
  • Oktober
  • November
  • Desember
  •